Hampir semua orang sekarang mengenal brand Mixue, es krim ini sekarang sedang viral dan berada dimasa jaya-jaya nya. Kamu dapat menemukan toko Mixue bersliweran di kota kota besar.
Mixue merupakan brand yang berasal dari negara Tiongkok yang dimiliki oleh Zhang Hongchao, ia memulai bisnis ini ketika menjadi mahasiswa tingkat akhir pada tahun 1997.
Zhang Hongchao mulai menawarkan harga es krim dengan low price dengan target konsumen middle-low. Walaupun memiliki harga yang murah tetapi Zhang Hongchao tetap memprioritaskan kualitas produk yang apik.
Tapi sayang nya, banyak orang yang mengira bahwa Mixue itu haram. Pada tanggal 17 Februari 2023 MUI telah menyampaikan bahwa Mixue sudah jelas produk halal.
“Bahan produk Mixue telah memenuhi standar halal yang ditetapkan MUI, semua bahan yang digunakan halal dan suci, serta proses produksinya terjamin kesuciannya,” kata Asrorun dikutip pada Jumat (17/2)
Dengan MUI menyatakan bahwa Mixue adalah produk halal, semakin banyak orang yang tidak ragu untuk membeli produk ini.
Langkah Untuk Mendaftar Franchise Mixue
Kamu dapat memulai dengan cara menghubungi pihak resmi Mixue dengan cara:
- Datang langsung menuju PT Zisheng Pacific Trading di Bandung
- WhatsApp khusus untuk Franchise 0819 9360 6666
- Menghubungi via telepon 0897 2566 797
- Mengirim email resmi mixueindo@gmail.com atau zishengpacific@gmail.com
- Menghubungi melalui DM Instagram @mixueindonesia
- Menghubungi melalui DM Tiktok @mixueindonesia
Biaya Franchise Mixue
Menurut peraturan yang dikeluarkan oleh PT Zisheng Pacific Trading pada tahun 2022 yang dilansir IDX Channel, biaya franchise keseluaruhan bias mencapai Rp 840 juta. Jumlah ini mencakup semua investasi hingga pembukaan toko. Berikut detailnya:
- Biaya survey: Rp2 juta
- Biaya managemen per tahun: Rp18-24 juta
- Deposit: Rp40 juta
- Biaya pelatihan: Rp3 juta
- Biaya mesin dan alat: Rp170 juta
- Bahan baku gelombang pertama: Rp100 juta
- Estimasi renovasi: Rp200-350 juta
- Biaya sewa ruko per tahun: Rp75-150 juta
Kemudian untuk pembagian omzet dan perhitungan biaya break even poin
- Estimasi omzet per bulan: Rp300 juta
- Harga Pokok Penjualan (HPP): Sekitar 40%
- Margin: 60%, sebelum dikurangi biaya operasional toko
- Break Even Point (BEP): Target 12 sampai 18 bulan, tetapi rata-rata 8 sampai 12 bulan
Selain menyiapkan biaya kamu juga harus memiliki tempat yang memadai untuk membangun franchise mixue.
Setelah membayar sesuai kesepakatan, kamu akan mendapatkan beberapa fasilitas berikut:
- Setting tempat yang nyaman untuk pengunjung
- Resep menu
- Seragam karyawan
- X-banner lengkap
- Tunjangan promosi di sosial media
- Bahan baku awal lengkap
- Peralatan dan perlengkapan pembuatan produk seperti teh, es krim dan lain – lainnya
- Pendampingan manajemen
Baca Juga : Jenis Laporan Keuangan, Pahami Dulu Sebelum Berbisnis
Kelebihan Apabila Kamu Memulai Franchise Mixue
- Target Market Yang Luas
Mixue menyediakan varian menu yang dapat dinikmati oleh kalangan muda hingga tua. Selain itu dengan harga yang terjangkau maka target market nya bisa low-up.
- Produk Yang Bervariasi
Mixue menawarkan banyak varian seperti boba shake, passion fruit jasmine tea, Pearl milk tea, dan mi-sundae. Produk yang ber variatif ini tentu menjadikan Mixue memiliki nilai lebih di mata konsumen.
- Memiliki Brand Identity Yang Baik
Mixue sudah memiliki brand identity ini, jadi untuk mitra yang telah mendaftar tidak perlu bersusah payah meluncurkan satu merek tersebut.
Dengan logo manusia salju berwarna merah cerah yang unik dan harga produk yang terjangkau namun rasa yang mewah, Mixue telah diterima dengan baik di semua lapisan masyarakat.
Apakah Franchise Mixue Sepadan dengan Biaya Besar dan kelebihan yang dimiliki, menjadi Pilihan untuk Bisnis Franchise?